Rabu, 02 November 2016

NHW 1 Matrikulasi IIP

ADAB MENUNTUT ILMU

Bunda dan calon bunda peserta matrikulasi Ibu Profesional Batch #2, kini sampailah kita pada tahap menguatkan ilmu yang kita dapatkan kemarin, dalam bentuk tugas.

Tugas ini kita namakan NICE HOMEWORK dan disingkat menjadi NHW.

Dalam materi "ADAB MENUNTUT ILMU" kali ini, NHW nya adalah sbb:

1. Tentukan satu jurusan ilmu yang akan anda tekuni di universitas kehidupan ini.

2.Alasan terkuat apa yang anda miliki sehingga ingin menekuni ilmu tersebut.

3. Bagaimana strategi menuntut ilmu yang akan anda rencanakan di bidang tersebut?

4. Berkaitan dengan adab menuntut ilmu,perubahan sikap apa saja yang anda perbaiki dalam proses mencari ilmu tersebut.

*Menuntut ilmu adalah salah satu cara meningkatkan kemuliaan hidup kita, maka carilah dengan cara-cara yang mulia*

Salam Ibu Profesional,

/Tim Matrikulasi Ibu Profesional/



Eng ing eng..
Dan inilah hasil perenungan selama hampir 4 hari..

1. Tentukan satu jurusan ilmu yang akan anda tekuni di universitas kehidupan ini.
Dari beberapa bidang ilmu yg saat ini ingin saya tekuni, paling prioritas sekarang buat saya dan keluarga adalah ilmu parenting.

2.Alasan terkuat apa yang anda miliki sehingga ingin menekuni ilmu tersebut.
Alasannya saya ingin bisa menjadikan rumah sebagai tempat pertama anak-anak saya belajar banyak hal. Terutama akhlak karena akhlak adalah pondasi dasar untuk mereka menapak masa depan yg baik. Apalagi di masa sekarang dimana banyak perilaku negatif yang berkembang dan bisa berdampak buruk bagi perkembangan anak.
Yang paling penting saat saya menikah dulu, saya sudah langsung memilih resign karena harus ikut suami dan alhamdulillah langsung diberi amanah kembar laki-laki yang saat ini sudah berumur 3 tahun dan saya juga lagi hamil kedua dengan usia kandungan 6 bulan. Yang artinya dalam 3 bulan ke depan saya akan menghadapi 3 bocah cilik yang luar biasa akan menguras energi dan kesabaran. Dimana aktifitas saya yang full time mommy sangat membutuhkan support atau penyemangat agar tetap bisa survive mendidik anak-anak tanpa mengabaikan hak2 mereka. Mendidik dengan cinta agar tumbuh kembang mereka baik dan semoga bisa menularkan ilmu2 parenting yang didapat kepada teman, keluarga dan kerabat lainnya.

3. Bagaimana strategi menuntut ilmu yang akan anda rencanakan di bidang tersebut? Sebelum bergabung dg IIP, saya sudah mulai sering membaca artikel atau buku2 yang berhubungan dengan ilmu parenting. Dan kadang juga sharing online dengan teman2 di group2 yang saya ikuti karena ruang gerak yang masih terbatas. Dan sekarang bergabung di group IIP dan semoga bisa belajar bersama teman2 dan membentuk sebuah komunitas yang postif dan membawa perubahan yang baik utk saya sendiri dan lingkungan.

4. Berkaitan dengan adab menuntut ilmu,perubahan sikap apa saja yang anda perbaiki dalam proses mencari ilmu tersebut.
Yang pastinya ingin menjadi lebih baik lagi dan mengedepankan adab dalam menuntut ilmu, ingin mengubah pola didik yang salah yang mungkin sebelumnya saya telah terapkan kepada anak-anak saya. Termotivasi menularkan ilmu2 yang saya dapatkan kepada lingkungan terdekat dan selalu mencoba menerapkan ilmu-ilmu postif itu dalam rumah saya sendiri.

Semangaatttt..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar